Basmalah
adalah kalam singkat yang kandungannya luar biasa. Disebutkan dalam kitab
al-Bajuri bahwa seluruh makna al-Quran terkandung dalam surah al-Fatihah, dan
seluruh makna al-Fatihah terkandung dalam Basmalah, seluruh makna basmalah terkandung dalam titik ba (yaitu titik pertama yang turun dari alat tulis saat menulis bismillah, bukan titik dibawah ba).
Berikut
beberapa faedah membaca dan menulis Bismillahirrahmanirrahim:
1. Penawar
Racun
Orang –
orang kafir berkata bagi Khalid bin Walid Ra.: “Engkau menganggap Islam itu
agama yang benar, perlihatkan kepada kami sebuah bukti, maka kami akan masuk
Islam!”. Khalid Ra. Menjawab: “bawalah kemari racun yang mematikan!”.
Setelah dihidangkan racun kehadapannya, beliau meneguknya stelah membaca
Basmalah. Dan ternyata racun itu tidak mencelakainya. Akhirnya orang – orang kafir
tersebut masuk islam.
2.
Melindungi Diri & Rumah di Malam Hari
Diriwayatkan
dalam sebuah hadits, barangsiapa membaca Basmalah 21 kali sebelum tidur, maka
pada malam itu ia akan aman dari Syaithan, pencurian, kematian mendadak, dan
lain – lain.
3. Diterima
Hajat
Diriwayatkan
dari sebahagian Ulama – ulama besar, barangsiapa membaca basmalah 12 ribu kali,
dan pada setiap seribu kali melakukan shalat dua rakaat dan shalawat kepada
Nabi Saw, dan memohon kepada Allah, maka hajat apa saja akan dikabulkan.
4. Untuk
Keselamatan dan Kewibawaan
Diriwayatkan
dari sebahagian Ulama, barangsiapa menulis basmalah 625 kali kemudian
dibawanya, maka Allah akan memberikan kewibawaan yang luar biasa, dan siapapun
tidak akan mampu berbuat buruk kepadanya.
5. Untuk
Pagar diri dan Keluarga
Sayyid Ibnu
Iraq dalam kitabnya Ash-Shirath mengatakan: “barangsiapa menulis basmalah pada
kertaas, pada awal bulan muharram sebanyak 113 kali, kemudian dibawanya, maka
orang yang membawanya serta keluarganya tidak akan mendapat keburukan sepanjang
hidupnya.
Wallahu A'lam
Related Posts :