Sebelum sang Isteri melahirkan si buah hati ke dunia, sebaiknya para calon Ayah mempelajari hal-hal yang disunnahkan dalam agama setelah bayi lahir seperi mengazani dan lain-lain supaya hati sang anak langsung melekat dengan Islam sejak ia lahir. Ada beberapa hal yang disunnahkan setelah kelahiran bayi, antara lain:
1. Azan
ketika bayi telah lahir dari rahim ibu, maka disunnahkan untuk diazani pada telinga sebelah kanannya. hal ini pernah dilakukan oleh baginda Nabi Saw. terhadap saidina Husain yaitu cucu beliau ketika dilahirkan oleh Sayyidah Fathimah Ra. sebagaimana dalam hadits yang diriwayatkan oleh Imam Ahmad dan at-Tirmizi. Hikmahnya supaya anak yang baru lahir ke dunia langsung mendengar kalimat tauhid.
2. Iqamah
Disunnahkan juga untuk meng-Iqamahi telinga bayi sebelah kiri agar indera pendengaran jabang bayi tertanami dan terbentengi oleh kalimat tauhid. Kesunnahan ini tersebut dalam hadits yang diriwayatkan oleh Ibnu as-Sinniy.
3. Berdo'a
Disunnahkan untuk mendo'akan bayi yang baru lahir supaya si bayi memperoleh kebaikan dunia dan akhirat. Rasulullah Saw. mendo'akan bayi yang baru lahir saat dihadapkan pada beliau sebagaimana dalam hadits yang diriwayatkan oleh Abu Dawud.
4. Membaca surat al-Ikhlas dan al-Qadar
Disunnahkan membaca surat al-Ikhlas pada telinga kanan bedasarkan sebuah hadits bahwa Rasulullah Saw. melakukan demikian. Dianjurkan juga membaca surat al-Qadar agar si anak dijauhkan oleh Allah Swt. dari zina sepanjang umurnya sebagaimana tersebut dalam I'anatuth Thalibin.
5. Men-tahnik bayi
Mentahnik ialah melumat sesuatu (makanan yang manis seperti kurma dan tidak dimasak dengan api) sehingga halus lalu diletakkan pada mulut bayi sambil menggosok-gosokan pada langit-langit mulut sehingga tertelan sedikit. hal ini berdasarkan sebuah hadits dari Asma' binti Abu bakar yang diriwayatkan oleh Imam Bukhari dan Imam Muslim.
6. Meng-aqiqah bayi
Meng-aqiqah ialah menyembelih hewan pada hari ke tujuh setelah kelahiran bersamaan memotong rambut dan memberi nama anak. Hewan yang di aqiqahi pada dasarnya cukup satu kambing, namun disunahkan meng-aqiqah dua kambing untuk anak laki-laki dan satu kambing jika anak perempuan.
7. Menamai Anak
Nama yang baik adalah nama-nama yang disukai oleh Allah Swt, yaitu Abdullah, Abdurrahman dan nama-nama lain yang menyiratkan penghambaan kepada Allah Swt.. Kemudian nama yang baik juga adalah Nama nabi kita (Muhammad Saw.), juga nama-nama para Ambiya lainnya.
Hindari nama yang mengandung makna kesyirikan seperti Abdul Bahar (Hamba Laut).
Wallahu A'lam.
Title : Hal-hal Yang disunnahkan Setelah Kelahiran Bayi
Description : Sebelum sang Isteri melahirkan si buah hati ke dunia, sebaiknya para calon Ayah mempelajari hal-hal yang disunnahkan dalam agama setelah ...