Makhluk Mitologi adalah mahluk yang tidak nyata dan tidak bisa dibuktikan keberadaannya secara ilmiah karena bersifat gaib,
namun di yakini keberadanya. Berikut ini ada 9 makhluk Mitologi dalam Kepercayaan
Umat Hindu. selamat membaca!
1. Buto Ijo
Walaupun ijo, tapi ini bukan Hulk. ini Buto Ijo yang merupakan salah satu makhluk gaib kepercaan ummat Hindu. Buto Ijo ialah makhluk halus yang berwarna hijau dan bertubuh
besar dengan taringnya yang tajam.
Orang - orang percaya bahwa Buto ijo suka sekali menculik balita untuk dijadikan tumbal dan mainan atau dijadikan budak belian, atau dimakan setelah bosan
dijadikan mainan anak-anaknya. salah satu cara menangkal kedatangan Buto Ijo ialah
menggunakan bambu kuning yang dibuat sperti kalung.
2. Calon Arang
Menurut kepercayaan masyarakat hindu, Calon Arang adalah seorang janda penguasa ilmu hitam
yang sering merusak hasil panen para petani dan menyebabkan datangnya
penyakit. Ia mempunyai seorang puteri bernama Ratna Manggali yang
tidak dapat mendapatkan seorang suami karena
orang-orang takut pada ibunya, padahal putrinya lumayan cantik.
Karena kasian melihat puterinya,
Calon Arang marah dan ia pun berniat membalas dendam dengan menculik
seorang gadis muda. Gadis tersebut dibawa ke sebuah kuil untuk
dikorbankan kepada Dewi Durga. Hari berikutnya, banjir besar melanda
desa tersebut dan banyak orang meninggal dunia. Penyakit pun muncul.
3. Jetayu
Jatayu adalah seekor burung yang melihat bagaimana Dewi Sita diculik oleh
Rahwana. Ia berusaha melawan tetapi kalah bertarung dan akhirnya mati. Namun sebelum mati ia sempat melaporkan kepada
Sri Rama bahwa Dewi Sita istrinya diculik.
Jatayu merupakan tokoh protagonis dari wiracarita Ramayana, putera dari
Sang Aruna dan keponakan dari Sang Garuda. Ia merupakan saudara Sempati.
4. Airawata
Airawata adalah nama seekor gajah putih, wahana
Dewa Indra. Airawata merupakan putera dari Irawati, salah satu puteri
Daksa.
Dalam mitologi Hindu sering digambarkan bahwa Airawata
ditunggangi oleh Indra yang membawa senjata Bajra, sambil membasmi
makhluk jahat. Ummat Hindu percaya bahwa Airawata adalah salah satu
gajah penjaga alam semesta yang juga sebagai pemimpin para gajah.
5. Bedawang
Bedawang alias Bedawang Nala adalah seekor penyu raksasa dalam mitologi
Bali yang membawa seluruh dunia di punggungnya. Dalam mitologi kreasi
dunia, ia merupakan perubahan dari Antaboga. Ia bersama dua ular naga
memikul dunia manusia. Jika ia bergerak, maka gempa akan terjadi dan gunung berapi pun meletus di atas bumi.
Ini hampir sama dengan kepercayaan Ummat Islam bahwa dunia berada di tanduk sapi, apabila sapi bergoyang, maka terjadilah gempa bumi, namun kepercayaan itu bedasarkan hadits lemah.
6. Barong
Barong adalah raja dari roh-roh
serta melambangkan kebaikan menurut kepercaan orang Bali. Ia merupakan musuh Rangda dalam mitologi
Bali. Banas Pati Rajah adalah roh yang mendampingi seorang anak dalam
hidupnya.
Banas Pati Rajah dipercayai sebagai roh yang menggerakkan
Barong. Sebagai roh pelindung, Barong sering ditampilkan sebagai seekor
singa seperti yang biasa kita saksikan dalam Tarian tradisional di Bali. Barong singa adalah salah satu dari lima bentuk Barong.
7. Detya
Detya secara harfiah berarti “keturunan
Diti” dalam bahasa Sanskerta. Dalam kepercayaan ummat hindu, Detya adalah sejenis makhluk jahat sebangsa
raksasa, keturunan Diti dan Bhagawan Kasyapa.
Para Detya sering
bertikai dengan para Aditya, atau para dewa, meskipun mereka merupakan
saudara seayah.
8. Kinnara
Kinnara adalah makhluk surgawi berwujud setengah manusia setengah
burung. Mereka pandai memainkan alat-alat musik, seperti Vina atau
Kecapi. Kinnara wanita disebut Kinnaris.
Kinnaris berwujud wanita cantik
dari kepala sampai pinggang, namun bagian tubuh ke bawah berwujud
angsa. Mereka pandai bersyair, memainkan alat musik, dan menari.
9. Makara
Makara adalah makhluk yang berwujud ikan
berkepala gajah. Orang Bali
menyebutnya gajahmina, yang secara harfiah berarti “ikan gajah”, seperti yang sering dilukiskan dan dipahatkan dalam
candi-candi di Indonesia.
Makara juga sering dilukiskan sebagai makhluk berwujud separuh kambing
dan separuh ikan seperti simbol Kaprikornus dalam zodiak.
Itulah 9 Makhluk Mitologi Kepercayaan Ummat Hindu. semoga bermanfaat
(Sumber: http://onthespot7langka.blogspot.com dan berbagai sumber lainnya)
Title : Inilah 9 Makhluk Mitologi Ummat Hindu
Description : Makhluk Mitologi adalah mahluk yang tidak nyata dan tidak bisa dibuktikan keberadaannya secara ilmiah karena bersifat gaib, namun di yakin...